Selasa, 26 April 2011

Martabak Kambing Bungkus Dadar Telur

MARTABAK merupakan salah satu kudapan yang digemari tua muda. Selain daging kambing, daging sapi atau daging ayam dapat pula digunakan untuk martabak. Kendala utama dalam membuat sendiri martabak adalah saat membuat kulitnya yang begitu tipis dari adonan tepung terigu. Sebenarnya, ada cara yang lebih mudah untuk membuat adonan kulit martabak, yaitu dengan bahan telur dan tepung terigu seperti kulit risoles. Martabak dapat dibentuk persegi dan digoreng dengan sedikit butter cair agar harum menggugah selera.

Untuk menghasilkan dadar telur yang tipis, diamkan adonan selama 1 jam di tempat yang dingin. Kulit dadar telur, atau crepe dalam istilah Barat, dapat pula diisi dengan setup apel pekat, digoreng dengan sedikit butter, dan disajikan panas dengan es krim vanila.

Jika menggoreng martabak dengan butter, cairkan terlebih dahulu butter dengan cara memanaskannya. Hanya ambil bagian butter cair yang bening, buang busa dan endapannya. Butter bening yang dikenal pula dengan istilah clarified butter, ini tidak cepat gosong saat digunakan untuk menggoreng.

Bahan Isi:

600 g daging kambing giling
5 g ketumbar bubuk, sangrai
3 g jintan bubuk, sangrai
Minyak goreng secukupnya
50 g bawang bombai, iris rajang halus
50 g daun bawang, iris
250 g atau 4 btr telur
Garam secukupnya
Lada secukupnya
15 g daun ketumbar, iris halus sesuai selera
15 g daun jeruk, iris halus sesuai selera

Bahan Kulit:

1 btr telur
250 ml susu
120 g tepung terigu
15 g butter oil atau minyak goreng
Garam secukupnya
Lada secukupnya

Bahan Lain:

Minyak goreng atau butter oil secukupnya

Pelengkap:

Acar bawang merah, mentimun, dan cabai rawit

Cara Membuat:

1. Campur semua bahan isi.

2. Untuk kulit: campur telur dan susu hingga merata. Masukkan tepung sedikit demi sedikit sambil aduk. Tambahkan lada, garam, dan butter oil. Sisihkan di tempat dingin selama 1 jam.

3. Panaskan pinggan teflon di atas api sedang. Tuangkan adonan kulit, ratakan, angkat setelah matang. Lakukan berulang-ulang untuk membuat kulit martabak.

4. Siapkan kulit martabak, letakkan adonan isi di tengahnya. Lipat keempat sisi kulit dan bentuk segi empat. Goreng dengan sedikit butter oil atau minyak goreng hingga kedua sisi martabak kuning kecokelatan. Sajikan martabak dengan acar bawang merah, mentimun, dan cabai hijau.

5. Untuk 10 porsi. (Ceritarasa Wiliam Wongso, Kumpulan Resep Alternatif)
(tty)

Sumber :
http://www.okefood.com/read/2009/12/29/307/289209/307/martabak-kambing-bungkus-dadar-telur

Tidak ada komentar:

Posting Komentar