Sabtu, 30 April 2011

Sup Tomat

INGIN menyuguhkan sajian istimewa untuk si kecil? Sup tomat, dengan rasa asam yang segar, bisa menjadi menu pilihan yang sangat menggugah selera.

Bahan:

1 liter kaldu
250 gr tomat, potong kecil
25 gr margarin
25 gr tepung terigu
1 sdm bawang bombai cincang
100 gr tahu, iris dadu kecil
100 gr daging ikan kakap, iris dadu kecil
50 gr keju parut
50 gr kacang polong
1 sdt garam
1 sdt merica bubuk
1 sdt sari kaldu bubuk
1 sdm seledri cincang

Cara membuat:

1. Rebus kaldu, masukkan potongan tomat, setelah mendidih, angkat. Haluskan dengan blender, saring.

2. Panaskan margarin dalam wajan hingga mencair. Masukkan tepung terigu, aduk-aduk sambil dituangkan kaldu tomat sedikit demi sedikit sampai habis.

3. Masukkan bawang bombai cincang, tahu, ikan, keju parut, kacang polong, garam, merica, sari kaldu bubuk, dan seledri cincang. Masak hingga matang dan mendidih, angkat. Hidangkan hangat.

(Resep disarikan dari Makanan Balita untuk Tumbuh Sehat dan Cerdas oleh Tuti Soenardi)(nsa)

Sumber :
http://www.okefood.com/read/2010/08/27/307/367322/307/sup-tomat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar