Ayam Kukus? Hmm...yang satu ini bukan tidak enak tetapi justru sangat sedap. Karena diisi bawang, disajikan dengan sayuran plus saus mayones yang rendah lemak dan gurih. Jadi, cocok buat mereka yang ingin mengurangi konsumsi lemak.
Bahan:
+) 250 g daging dada ayam, cincang halus
+) 1 siung bawang putih, parut halus
+) 1/2 sdt merica bubuk
+) 1 sdt garam
+) 30 g bawang Bombay, potong kasar
+) 1 buah tomat merah, belah-belah
+) 150 g mentimun hijau, iris tipis
+) 100 g lettuce, sobek kasar
Saus, aduk rata:
+) 100 ml mayones rendah lemak
+) 1 sdt saus cabai botolan
+) 1/2 sdm air jeruk lemon
+) 1/2 sdt merica bubuk
+) 1/2 sdt garam
Cara membuat:
+) Campur daging ayam dengan bawang putih, merica dan garam hingga benar-benar rata.
+) Ratakan adonan ayam pada selembar kertas aluminium.
+) Isi bagian tengahnya dengan potongan bawang Bombay.
+) Gulung hingga padat. Kukus selama 30 menit hingga matang.
+) Angkat dan dinginkan. Potong-potong ayam kukus.
+) Susun dalam piring saji bersama irisan mentimun, lettuce dan tomat.
+) Beri Sausnya, sajikan segera.
Untuk 4 orang
(dev/Odi) Odilia Winneke
© 2007 detikcom
Sumber :
http://kulinerkita.multiply.com/journal/item/182/Rendah_lemak_dan_gurih
Tidak ada komentar:
Posting Komentar