Rabu, 06 Juli 2011

Roti Goreng Isi Tuna

Bahan:

[ + ] 6 bh roti mantau
[ + ] minyak untuk menggoreng
[ + ] daun selada

Salad Tuna:

[ + ] 1 kl ikan tuna, tiriskan
[ + ] 1 btg daun seledri besar
[ + ] 50 gr bawang bombai, iris melintang tipis
[ + ] 1/2 sdt garam
[ + ] 1 sdt gula pasir
[ + ] 1 sdt cuka
[ + ] 50 gr acar timun, potong kecil-kecil
[ + ] 50 gr mayonaise
[ + ] 1 sdt saus cabai
[ + ] 1 sdt gula halus
[ + ] 1/4 sdt lada
[ + ] 1 sdt air jeruk nipis

Cara membuat:

[ + ] Goreng roti mantau dalam minyak banyak hingga berwarna kuning kecokelatan.
[ + ] Ambil 1 buah roti mantau, keruk bagian tengah hingga berbentuk mangkuk
[ + ] Aduk jadi satu bawang bombai, garam, gula, cuka.
[ + ] Diamkan selama 15 menit, tiriskan.
[ + ] Campur mayonaise, saus cabai, gula halus, lada, air jeruk nipis, aduk rata.
[ + ] Campur ikan tuna, acar bawang bombai, acar timun, dan saus, aduk rata.
[ + ] Ambil roti mantau, beri selembar daun selada, isi dengan ikan tuna. Sajikan.

Untuk 6 buah

foto: Agus Dwianto
© 2001 TabloidNova

Sumber :
http://kulinerkita.multiply.com/journal/item/224/Mantau_goreng_isi_tuna

Tidak ada komentar:

Posting Komentar