Selasa, 31 Mei 2011

Mocha Cheesecakes

DESSERT cantik dan lezat, siapa yang bisa menolak? Kalau Anda tidak sedang menjalani program diet, dessert memang bisa bikin ketagihan. Dan meski kebanyakan bentuknya mungil, kalori yang dikandung cukup membuat perut kenyang, seperti mocha cheesecakes berikut.

Bahan dasar:

250 g biskuit cokelat
100 g mentega, lelehkan

Filling:

250 g cream cheese
110 g gula pasir halus
300 g sour cream
125 g dark cooking chocolate, lelehkan
2 sdt kopi instan, larutkan dengan sedikit air panas
2 putih telur, kocok kaku

Cara membuat:

1. Hancurkan biskuit, lalu campur dengan mentega cair, aduk hingga tercampur rata.
2. Siapkan cetakan pie, letakkan adonan biskuit di dasar cetakan, padatkan.
3. Kocok cream cheese dan gula pasir hingga lembut. Masukkan sour cream, kocok hingga rata.
4. Tuang cokelat leleh dan kopi, aduk rata. Masukkan kocokan putih telur yang telah dikocok kaku, aduk rata.
5. Tuang adonan di atas biskuit, simpan dalam lemari es hingga mengeras.

Resep disarikan dari buku Dessert dari Putih Telur oleh Yeni Ismayani
(ftr)

Sumber :
http://www.okefood.com/read/2010/05/04/308/329225/308/mocha-cheesecakes

Tidak ada komentar:

Posting Komentar